Senin, 28 Oktober 2013

Bermain Udara Laut Darat


Bermain laut udara darat
Bermain laut udara darat


Seluruh anggota permainan ini berdiri berbaris di dalam lingkaran. Dengan pemimpin permainan berdiri di tengah-tengah mereka. Kemudian pemimpin permainan memberikan aba-aba, misalkan pemimpin permainan memberikan aba-aba Darat: maka seluruh anggota permainan ini harus berdiri biasa, misalkan pemimpin permainan memberi instruksi Laut: maka kaki mereka harus di sorongkan ke depan condong ke kanan. Dan yang terakhir apabila pemimpin permainan memberikan instruksi Udara: maka anggota permainan harus mengangkat lutut kanan serata dengan pinggang mereka. Kemudian pemimpin permainan memberikan instruksi darat laut udara dengan cepat sehingga ada anggota permainan yang melakukan kesalahan. Pemimpin permainan juga perlu untuk memberikan variasi setelah memberikan isyarat yang sama dengan pola yang lain. Kemudian anggota permainan yang melakukan kesalahan harus keluar dari permainan ini hingga tinggal satu peserta yang tertinggal atau sesuai dengan aturan yang telah di sepakati.